Logo

Info Kegiatan

Pembagian Rapor MA Zaha 1 Genggong Jadi Ajang Silaturahmi Guru dan Wali Santri

Genggong – MA Zainul Hasan 1 Genggong menggelar kegiatan pengambilan Laporan Hasil Belajar (rapor) Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2025–2026 bagi wali santri kelas X, XI, dan XII, pada Ahad (28/12/2025). Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Rushaifah dengan suasana tertib, hangat, dan penuh kekeluargaan.

Pembagian rapor ini tidak hanya menjadi momen evaluasi capaian akademik santri, tetapi juga dimanfaatkan sebagai ajang silaturahmi antara guru dan wali santri, guna memperkuat sinergi dalam mendampingi proses pendidikan santri di madrasah.

Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum, Ustaz Solihin, M.Pd., menjelaskan bahwa pembagian rapor telah melalui proses yang matang dan akuntabel, dimulai dari penilaian guru mata pelajaran dan wali kelas.

“Terima kasih atas kehadiran wali santri dalam pengambilan laporan hasil belajar Semester Ganjil 2025–2026. Seluruh nilai yang tertuang dalam rapor telah melalui proses pleno bersama guru dan pimpinan madrasah. Kami sangat terbuka terhadap kritik dan saran demi perbaikan layanan pendidikan ke depan,” ujar Ustaz Solihin.

Ia juga menambahkan bahwa pihak madrasah menyediakan ruang komunikasi yang lebih cepat dan terbuka melalui Channel Telegram resmi MA Zaha, agar wali santri dapat menyampaikan masukan secara konstruktif.

“Kritik dan saran dapat disampaikan melalui Channel Telegram MA Zaha (@ma_zahagenggong) sebagai bagian dari ikhtiar bersama meningkatkan mutu pendidikan,” tambahnya.

Antusiasme wali santri tampak jelas selama kegiatan berlangsung. Mereka hadir tepat waktu, berdiskusi langsung dengan wali kelas, serta mendapatkan penjelasan menyeluruh terkait perkembangan akademik, sikap, dan keaktifan belajar putra-putri mereka.

Suasana Aula Rushaifah berlangsung kondusif, dengan para wali kelas dan dewan guru melayani wali santri secara profesional dan humanis. Sejumlah wali santri juga menyampaikan apresiasi atas dedikasi para ustaz dan ustazah dalam membimbing santri, baik dalam aspek akademik maupun pembentukan karakter.